Parah! Rumor Transfer, Real Madrid Sudah Kirim Tawaran ke PSG untuk Dapatkan Mbappe
Real Madrid dikabarkan sudah mengirim proposal penawaran ke Paris Saint-Germain (PSG) untuk akan datangkan Kylian Mbappe pada bursa transfer musim panas kali ini.
Rumor itu telah dikonfirmasi oleh beberapa media top Eropa mulai dari The Guardian, Sky Sports, Goal, dan Marca pada Rabu (25/8/2021) dini hari WIB.
Dikutip dari situs Goal, tawaran Real Madrid ke PSG diperkirakan hingga 160 juta euro atau sekitar Rp 2,7 triliun.
Ini adalah penawaran resmi pertama Real Madrid untuk akan datangkan Kylian Mbappe.
Rumor Transfer, Real Madrid Sudah Kirim Tawaran ke PSG untuk Dapatkan Mbappe
Goal juga mengklaim bahwa pihak Real Madrid sangat optimistis dapat menyelesaikan negosiasi dengan PSG sebelum bursa transfer musim panas ditutup pada 31 Agustus 2021.
Real Madrid disebut sangat optimistis karena tahu Kylian Mbappe tidak akan memperpanjang kontraknya di PSG.
Masa depan Kylian Mbappe memang ramai dibicarakan dalam sepekan terakhir.
Hal itu tidak lepas dari kontrak Kylian Mbappe di PSG yang kini tersisa satu tahun lagi atau akan berakhir pada Juni 2022.
PSG sebenarnya sudah membuka negosiasi kontrak anyar dengan Kylian Mbappe sejak musim lalu.
Namun, Kylian Mbappe dikabarkan sudah menolak proposal perpanjangan kontrak dari PSG lebih dari tiga kali.
Tengah pekan lalu, Kylian Mbappe disebut sudah melakukan pertemuan khusus dengan Presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi, untuk membicarakan masa depannya.
Hasilnya, Kylian Mbappe dikabarkan sudah menyatakan bersedia bertahan di PSG musim ini.
Salah satu media Spanyol, Cadena SER, mengklaim Kylian Mbappe memutuskan bertahan karena tahu PSG tidak akan melepasnya pada bursa transfer musim panas kali ini.
Demi menghindari konflik di PSG, Kylian Mbappe dikabarkan memilih menghormati kontraknya yang tersisa satu tahun lagi.
Meski memutuskan bertahan, Kylian Mbappe dikabarkan tetap menolak memperpanjang kontraknya di PSG.
Sebab, Mbappe masih ingin mewujudkan mimpi bermain di tim yang sudah dia idolakan sejak kecil, Real Madrid.
Rumor masa depan Kylian Mbappe kini memasuki babak baru setelah Real Madrid telah mengajukan penawaran resmi ke Paris Saint-Germain.
Akhir pekan lalu, pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, sempat buka suara terkait rumor transfer Kylian Mbappe.
Carlo Ancelotti secara terbuka menyatakan sudah puas dengan skuad Real Madrid saat ini. Namun, Carlo Ancelotti tidak dapat memberi kepastian terkait rencana transfer Real Madrid.
"Saya tidak tahu siapa yang akan datang ke Real Madrid. Saya tidak tahu apa yang akan terjadi. Saya sudah puas dengan kualitas skuad Real Madrid sekaran," kata Ancelotti.
"Skuad Real Madrid sekarang sangat kuat dan saya bangga akan hal itu. Saya sekarang hanya ingin fokus dengan pemain yang ada di Real Madrid," tutur Ancelotti.
"Kita akan lihat apa yang akan terjadi pada akhir bursa transfer nanti. Sekarang, saya hanya peduli dengan skuad Real Madrid," ucap Ancelotti menambahkan.
PSG kini setidaknya memiliki waktu sekitar enam bulan lagi untuk memperpanjang kontrak Mbappe yang akan berakhir pada Juni 2022.
Jika hingga akhir tahun ini gagal memperpanjang kontrak Mbappe, PSG berpotensi menderita kerugian besar, yakni kehilangan sang pemain dengan status bebas transfer.
Jika ingin menghindari kerugian tersebut, PS harus merelakan Kylian Mbappe pergi pada bursa transfer musim panas kali ini.
Terkait masa depan Mbappe, Nasser Al-Khelaifi sebelumnya sudah membuat pernyataan ketika memperkenalkan Lionel Messi sebagai pemain anyar PSG pada Rabu (11/8/2021).
Nasser Al-Khelaifi kala itu mengaku sangat yakin Mbappe akan bertahan di PSG.
Kayakinan Nasser Al-Khelaifi didasari oleh keberhasilan PSG merekrut Georginio Wijnaldum, Gianluigi Donnarumma, Sergio Ramos, hingga Lionel Messi pada bursa transfer musim panas kali ini.
"Sekarang, tidak ada tim yang lebih kompetitif dibandingkan PSG. Jadi, Mbappe tidak memiliki ungkapan untuk melakukan hal lain (selain memperpanjang kontrak di PSG) saat ini," ucap Nasser dikutip dari situs RMC Sport.
Aktifkan Notifikasimu
Aktifkan